Berita Jepang dan Indonesia Terkini
Berita  

Indonesia dan Jepang Selenggarakan Dialog Tentang Kesejahteraan Disabilitas

Acara diskusi tentang pemahaman dan kesejahteran penyandng disabilitas Indonesia dan Jepang (Foto dok. indonesiawindow.com)

halojapin.com. Dalam diskusi bertajuk “Japan-Indonesia Roundtable Discussion on Developmental Disorders Learning Session” terungkap bahwa Jepang dan Indonesia sepakat untuk membangun pemahaman dan kesejahteraan penyandang disabilitas.


Acara tersebut dihadiri oleh Menteri Kesehatan, Ketenagakerjaan, dan Kesejahteraan Jepang Shinichi Isa dan perwakilan DPR-RI, LSPR Indonesia, Stafsus Presiden RI Angkie Yudistia, di Jepang pada Maret 2023. Dalam keterangan tertulis menyebutkan bahwa dialog tersebut adalah salah satu upaya untuk meningkatkan pemahaman tentang isu dan situasi penyandang developmental disorder di Indonesia dan Jepang. Selain itu juga untuk memperkuat kemitraan dengan membangun basis pertukaran dan dialog perwakilan kedua negara, di bawah proyek riset The Economic Research Institute for ASEAN and East Asia (ERIA).

Pada dialog yang dibuka Menteri Kesehatan, Tenaga Kerja dan Kesejahteraan Sosial Jepang Shinichi Isa, di Jepang, 7 Maret 2023 yang juga dihadiri Parliamentary Vice-Minister of Education, Culture, Sports, Science and Technology of Japan Takae Ito, Jepang berbagi pengalaman tentang kebijakan dan implementasi terkait isu kesehatan serta pendidikan untuk penyandang disabilitas perkembangan.


Berdasarkan Susenas 2018 tiga dari 10 anak dengan disabilitas di Indonesia, termasuk individu autistik dan ADHD (Attention Deficit Hyperactivity Disorder), tidak memiliki akses untuk sekolah. Bahkan mereka menghadapi kesulitan mengakses layanan kesehatan dan mengembangkan kemandirian.


Pelaksanaan dialog ini merupakan kolaborasi antara The National Center for Persons with Severe Intellectual Disabilities atau Nozominosono dari Jepang dengan Institut Bisnis dan Komunikasi LSPR Indonesia.


Dr Adriana yang juga merupakan orangtua dari individu autistik mengungkapkan perspektif positif holistik dalam strategi untuk memahami dan membantu penyandang disabilitas perkembangan dalam memaksimalkan kualitas hidup mereka.


“Fokus pada aspek positif dan mengembangkan potensi mereka (individu disabilitas) secara maksimal. Artinya, jangan hanya melihat kelemahan mereka serta berusaha mengubah penyandang disabilitas untuk berperilaku seperti orang normal atau nondisabilitas,” ujarnya saat dialog dalam rangka perayaan 65 tahun hubungan diplomatik RI-Jepang itu.


Sementara Direktur Departemen Kesejahteraan bagi Anak dengan Disabilitas Perkembangan Jepang Masaaki Kurihara mengungkapkan pentingnya kerja sama antar-lembaga untuk mengembangkan program-program lintas sektoral seperti layanan pendidikan khusus, penyediaan informasi untuk disabilitas, serta dukungan untuk meningkatkan kesempatan bekerja bagi penyandang disabilitas perkembangan.


Sedangkan Staf Khusus Presiden RI Bidang Sosial dan penyandang disabilitas Angkie Yudistia yang hadir juga memaparkan pentingnya mengembangkan dukungan dalam kerja sama internasional terkait disabilitas perkembangan, khususnya untuk di tahap berikutnya, dapat memberikan kontribusi yang konkrit bagi rekomendasi pembuatan kebijakan di Indonesia.


Hadir perwakilan dari Indonesia Komisi X DPR RI Ledia Hanifa Amaliah, Komisi I Muhammad Farhan, dan Komisi III Bimantoro Wiyono, serta akademisi dan komunitas autisme dari tiga negara ASEAN antara lain Pendiri dan CEO LSPR Indonesia Prita Kemal Gani, Pakar Universitas Indonesia (UI) Adriana Ginanjar, serta Dang Uy Koe (Autism Society Philippines) dan Tam Pham (Vietnam Autism Network).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *