Berita Jepang dan Indonesia Terkini
Berita  

Ini Dia Jadwal Kokeshi Japan Jatim Matsuri

HALO JAPIN. Kokeshi Japan Jatim Matsuri akan dibuka Sabtu 10 September 2022 besok. Beragam acara akan menjadi daya tarik acara ini mulai dari kesenian Jepang, kesenian Indonesia, bazar, dan panggung hiburan dari artis Jepang seperti Koki Ota, Hiroaki Kato hingga Genki. Namun satu hal yang harus dilakukan ketika Anda ingin menonton adalah menjaga protokol kesehatan.

“Ada beragam ada di acara Kokeshi Japan Jatim Matsuri 2022 ini. Acara ini free untuk masyarakat Surabaya jadi silakan berbondong-bondong untuk datang di UPT P2TK Disnakertrans JATIM. Jl. Bendul Merisi No.2, Jagir, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya, Jawa Timur. Silakan datang,” ungkap Rizki Budiman salah seorang panitia acara.

Rizki menambahkan yang paling penting dan harus diperhatikan ketika menonton Kokeshi Japan Jatim adalah menjaga protokol kesehatan. “Jadi yang paling penting adalah menjaga protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan lain sebagainya,” ungkap Rizki.

Selain itu Rizki mengatakan bahwa acara ini berlangsung secara outdor dan mengingat iklim di Surabaya sangat panas sebaiknya menggunakan tutup kepala yang cukup lebar, memakai lengan panjang agar tidak tersengat matahari secara langsung. ” Namun jika ingin kulitnya ingin terlihat eksotis makan pakai lengan pendek saja,” kelakar Rizki

Berikut adalah jadwal Kokeshi Japan Jatim Matsuri 2022.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *