Berita Jepang dan Indonesia Terkini
Berita  

Peneliti Indonesia dan Jepang Lakukan Penelitian Genetik Sampel Sengon Terbaik

Tim JIRCAS Jepang, BRIN, dan UGM teliti genetik pohon sengon terbaik di Itera. ( Foto ANTARA/Itera)

halojapin.com. Peneliti Indonesia dan Jepang melakukan penelitian terhadap sampel genetik tanaman sengon terbaik di Indonesia. Mereka terdiri dari tim peneliti dari Japan International Research Center for Agricultural Sciences (JIRCAS), Jepang, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), dan Universitas Gadjah Mada (UGM).


Adapun pohon sengon yang diteliti adalah hasil dari seleksi bibit-bibit terbaik yang dilakukan Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Bioteknologi dan Pemuliaan Tanaman Hutan di Institut Teknologi Sumatera (Itera). Pohon sengon yang tumbuh subur di Itera dan menjadi salah satu dari tiga bibit sengon terbaik di Indonesia.

“Penelitian oleh Jircas dan kawan-kawan dilakukan di kebun benih semai (KBS) sengon Itera yang merupakan hasil kerja sama dengan Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) Way Seputih – Way Sekampung KLHK,” kata Rektor Itera Prof. Dr. I Nyoman Pugeg Aryantha, dalam keterangan yang diterima di Bandarlampung.

Nyoman kemudian menyebut ada sekitar 50 batang tanaman sengon yang ditanam tahun 2021 di Itera yang ternyata menjadi salah satu varietas terbaik di Indonesia. “Mereka berencana melakukan pengambilan sampel genetik pohon sengon yang tumbuh subur di Itera sebagai bahan penelitian yang akan dibawa ke Jepang. Kami juga akan kerjasama dengan beberapa pihak terkait budidaya pohon sengon yang di lahan Itera bertujuan untuk reboisasi dan penghijauan guna meningkatkan kesuburan tanah,” ujarnya.

Mereka berencana melakukan pengambilan sampel genetik pohon sengon yang tumbuh subur di Itera sebagai bahan penelitian yang akan dibawa ke Jepang.

Sementara Naoki Tani tim peneliti dari JIRCAS Jepang mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan pertemuan secara langsung dengan Itera untuk melihat dan mengambil salah satu sampel pohon sengon terbaik di Indonesia. “Kami berharap kerja sama tersebut bisa menjadi peluang yang besar untuk Itera dan JIRCAS dalam riset-riset lainnya,” kata dia.

Sedangkan perwakilan dari BRIN Liliana Baskorowati mengungkapkan bahwa pohon sengon yang tumbuh subur di Itera merupakan hasil dari seleksi bibit-bibit terbaik yang dilakukan Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Bioteknologi dan Pemuliaan Tanaman Hutan. “Pohon sengon tersebut dipilih dari banyak bibit yang ditanam kemudian kita cari yang terbaik dan kita tanam di Itera ini,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *